Buku tahunan tidak hanya sekadar buku biasa yang berisi biodata teman seangkatan namun juga tempat mengasah kreativitas. Buku kenangan dibuat supaya kenangan dengan teman-teman semasa bersekolah tidak hilang begitu saja.

Sebelum melakukan proses pemotretan, pastinya akan menentukan tema yang akan digunakan. Menentukan tema ini menjadi salah satu proses yang paling menarik dan ditunggu-tunggu.

Supaya berkesan dan selalu terkenang sepanjang masa, tentu saja idenya unik dong. Kalau perlu foto-fotonya harus anti mainstream dan keren.

Referensi Konsep Buku Tahunan Unik

Ada banyak ide kreatif untuk menggarap foto buku tahunan, apalagi bagian foto individualnya. Jika masih bingung sama konsepnya, coba tengok konsep-konsep unik buku kenangan di bawah ini. Siapa tahu bisa dicontoh untuk konsep kelas kamu.

Remake Foto Masa Kecil

Mungkin sampai saat ini kamu masih berpikir, lalu apa saja tema yang cocok? Mulailah berpikir kreatif. berfikirlah kreatif, tidak meniru dan buat oang berkata “woww” untuk ide kreatifmu.

Pernahkah terpikir untuk membuat buku kenangan dengan remake foto masa kecil? Sandingkan foto masa kecil kamu dengan foto sekarang. Tema ini sangat fresh dan cukup unik. Produk buku kenangan ini akan menjadi sebuah mesin waktu.

Garden Party

Tema satu ini layak kalian coba, karena nuansa alam akan membuat suasana lebih natural dan alami, dengan tambahan property seperti makanan dan minuman yang di letakkan diatasnya akan menguatkan tema yang di tampikan

Vintage

Gaya agak vintage memang tidak ada matinya. Namun tema ini sangat umum digunakan karena hanya menekankan sisi vintage nya dari baju atau tempat pengambilan gambar yang biasanya digunakan tempat bersejarah.

Jadi tidak terlalu sulit untuk menemukan dress code yang sesuai dengan tema ini. Untuk latar bisa memanfaatkan bangunan-bangunan sejarah yang terlihat classic dan bernuansa Belanda kuno yang kental. Namun kamu bisa memberi keunikan dengan properti atau gaya saat pemotretan.

Poster Film

Menirukan poster film, misalnya tema vampire dalam film Breaking Dawn Part II. Ada yang jadi Bella, Edward, sama Jacob. Atau yang sedang hits saat ini adalah film Dilan 1990.

Kalian bisa bergaya ala-ala poster film Dilan. Tentu saja diperlukan dukungan editan yang sangat baik.

Black and White

Hampir seluruh foto buku tahunan sekolah sangat colourful. Tapi pernah enggak kepikiran bikin tema black and white? Jarang yang berani menggunakan tema black and white ini.

Kenapa? Mungkin karena takut kalo enggak menarik soalnya tampak terlalu simpel, sedangkan kebanyakan konsep-konsep yang digunakan full color dan ceria. Padahal dengan teknik yang bagus, tema black and white ini bisa sangat menonjol dan elegan.

Jika kamu bingung dalam menentukan tema buku tahunan, bisa juga dengan mencari jasa percetakan profesional. Tidak usah bingung, langsung saja hubungi kami untuk konsultasi konsep yang unik dan akan menjadi kenangan indah.

× Order Via Whatsapp